Peringati Hari Kartini, UNUKASE Gelar Upacara dan Ragam Perlombaan - Warta Global KALSEL

Mobile Menu

Top Ads

Whatshop - Tema WhatsApp Toko Online Store Blogger Template

Berita Update Terbaru

logoblog

Peringati Hari Kartini, UNUKASE Gelar Upacara dan Ragam Perlombaan

Tuesday, 22 April 2025

Banjar, Warta Global Kalsel – Dalam rangka memperingati Hari Kartini yang jatuh pada 21 April, Universitas Nahdlatul Ulama Kalimantan Selatan (UNUKASE) menggelar Upacara Bendera dan berbagai perlombaan bernuansa budaya dan semangat emansipasi.

Kegiatan berlangsung di halaman Kampus UNUKASE  Senin pagi (21/4/2025) dimulai pukul 07.30 WIB. Upacara ini dipimpin oleh Wakil Rektor III, Dr. Ir. Murjani, S.P., S.I.Kom., M.S., I.P.M. Seluruh Peserta Upacara mengenakan batik sasirangan, kain khas Kalimantan Selatan, menambah kesan lokal dan kekayaan budaya dalam peringatan Hari Kartini tahun ini.

Meski diguyur hujan sejak pagi, Panitia dan Petugas tetap sigap mempersiapkan lokasi dengan melakukan pengeringan area yang tergenang air, sehingga upacara tetap berlangsung dengan lancar dan khidmat.

Dalam amanatnya, Dr. Murjani menyampaikan pentingnya mengenang perjuangan R.A. Kartini dalam memperjuangkan hak-hak Perempuan, terutama dalam bidang pendidikan.

“Hari ini kita memperingati Hari Kartini sebagai momentum untuk mengenang perjuangan Beliau dalam memperjuangkan emansipasi Wanita. Yang paling fundamental adalah hak Perempuan untuk mendapatkan pendidikan yang setara dengan Laki-laki,” ujar Dr. Murjani.

Ia juga menekankan, kesetaraan tidak berarti meninggalkan kodrat sebagai Wanita. “Kartini mengajarkan, Perempuan bisa sejajar dalam pendidikan dan karier, namun tetap menjalankan peran sebagai Istri, Ibu, dan Pengurus Rumah Tangga dengan baik,” lanjutnya.

Upacara ini turut dihadiri oleh Jajaran Rektorat, Dekanat, Dosen, Staf, serta Mahasiswa dari berbagai Program Studi.

Selain Upacara, semarak Hari Kartini juga diramaikan dengan berbagai perlombaan yang diikuti oleh Civitas Akademika UNUKASE. Diantaranya Lomba Puisi, Tenis Meja, dan Lomba Poster yang bertemakan emansipasi Wanita dan semangat Kartini masa kini.

Rangkaian kegiatan ini menjadi bukti nyata, semangat Kartini tetap hidup dan relevan, terutama dalam Dunia Pendidikan yang terus mendorong kesetaraan dan pemberdayaan Perempuan. (Humas UNUKASE/mpd)


KALI DIBACA