Jakarta, 10 April 2025, Warta Global Kalsel— Badan Eksekutif Mahasiswa Perguruan Tinggi Nahdlatul Ulama (BEM PTNU) menggelar silaturahmi dengan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) sebagai bagian dari persiapan menyambut Kongres BEM PTNU yang akan dilaksanakan di Pondok Pesantren Nurul Jadid, Probolinggo.
Pertemuan berlangsung di Gedung PBNU Jakarta, dan dihadiri oleh Jajaran Presidium Nasional BEM PTNU. Hadir dalam kesempatan tersebut Achmad Baha’ur Rifqi (Presidium Nasional BEM PTNU), Rama Fiqri (Wakil Sekretaris Nasional BEM PTNU), serta perwakilan dari berbagai Kampus di lingkungan PTNU seperti Nadhim dari UNISMA, Tegar Pradana dari Universitas Alma Ata Yogyakarta, dan Ahmad Rizki Setiawan dari Universitas Nahdlatul Ulama Kalimantan Selatan (UNUKASE).
Mereka disambut langsung oleh Gus Gudfan Ghofur, Bendahara Umum PBNU, yang menyatakan dukungan penuh PBNU terhadap pelaksanaan Kongres BEM PTNU mendatang.
"PBNU siap mendukung penuh pelaksanaan Kongres BEM PTNU sebagai bagian dari ikhtiar bersama dalam mengembangkan potensi mahyasiswa dan memperkuat peran strategis Kader Muda NU di ranah Pendidikan Tinggi," ujar Gus Gudfan.
Silaturahmi ini menjadi momentum penting dalam membangun sinergi antara PBNU dan Mahasiswa NU di seluruh Indonesia. Diharapkan, Kongres yang akan digelar di Nurul Jadid nanti tidak hanya berjalan lancar, tetapi juga mampu melahirkan gagasan dan keputusan strategis demi kemajuan BEM PTNU dan kontribusinya terhadap Bangsa dan Nahdlatul Ulama. (Humas UNUKASE / MPD)
KALI DIBACA